en id

ANGKASA PURA I BANDARA EL TARI KUPANG SELENGGARAKAN TABLE TOP EXERCISE

26 Aug 2020

kembali ke list


Kupang - Dalam rangka pengamanan situasi Bandara El Tari Kupang,maka PT Angkasa Pura I Kupang  menyelenggarakan  rapat  koordinasi dengan berbagai pihak yang dilaksanakan pada Rabu 26 Agustus 2020 pukul 10.00 wita bertempat di meeting room Bolelebo Angkasa Pura I Bandara El Tari Kupang.

Adapun stakeholder yang hadir antara lain :TNI AU, TNI AL, POLRI, Basarnas, KKP (Kantor Kesehatan Pelabuhan), RS. Bhayangkara, Airlines, dan Tim Medis dari Angkasa Pura.

Tujuan dari pertemuan  ini untuk menyamakan persepsi dan  kesatuan aksi dalam  menangani berbagai  kejadian di kawasan Bandara El Tari Kupang seperti ancaman bom, kebakaran, kecelakaan pesawat dan kejadian lain yang bersifat darurat situasional.

Materi yang dibahas antara lain pelatihan serta pengujian fungsi dan tugas masing-masing instansi yang tergabung dalam Airport Emergency Committe (AEC) dan Airport Security Committe (ASC) dalam melaksanakan penanggulangan keadaan darurat keamanan dan keselamatan penerbangan di Bandara El Tari Kupang dan melatih komunikasi koordinasi dan komando antara instansi yang tergabung dalam AEC dan ASC.

Mengakhiri pertemuan ini, disimpulkan beberapa hal : Jika terjadi situasi darurat maka masing-masing stakeholder sudah dapat melaksanakan tugasnya secara otomatis tanpa harus menunggu siapa yang harus memulai dan yang mengakhiri selain itu akan terjadi optimalisasi penjagaan, pemanfaatan sarana prasarana yang ada di kawasan Bandara El Tari Kupang dan juga dari kegiatan ini akan tercipta peningkatan kualitas SDM yang dimiliki oleh PT Angkasa Pura I (Persero) Kupang. (rh)